BI KEMBALI TURUNKAN SUKU BUNGANYA SEBESAR 25 BPS
17 September 2025, 15.05 WIB
Hari ini, Rabu (17/9/2025), Dewan Gibernur Bank Indonesia (BI) semakin agresif dalam menurunkan suku bunga acuannya. Sepanjang tahun ini, BI telah menurunkan suku bunganya sebanyak lima kali, sebagai upaya untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lebih baik.
Gubernur BI, Perry Warjiyo mengumumkan hasil rapatnya per September 2025, dengan memutuskan kembali penurunan suku bunga BI Rate sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 4,75%.
Sebelumnya, suku bunga BI telah diturunkan masing-masing 25 bps pada bulan Januari, Mei, Juli, dan Agustus 2025. Pada Desember 2024, suku bunga BI berada di level 6% dan menjadi 5,0% per Agustus 2025.
Selain itu, BI juga masih akan terus mengamati prospek pertumbuhan ekonomi dan inflasi untuk memanfaatkan ruang penurunan suku bunga BI Rate dengan mempertimbangkan stabilitas nilai tukar rupiah.
Sepanjang tahun ini, BI telah memangkas suku bunga acuannya sebesar 125 bps, ini merupakan pemangkan paling agresif sejak Pademi Covid-19.
Kebijakan agresif ini dilakukan untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi dalam negeri.
Sementara di tahun ini, Indonesia juga tengah mengalami kebutuhan akan pertumbuhan ekonomi yang tinggi setelah ekonomi mandeg.
Meski pada kuartal II-2025 ekonomi Indonesia tumbuh 5,12% (yoy), tertinggi dalam dua tahun. Namun sejumlah indikator menunjukkan ekonomi Indonesia masih lesu.

ptsavemc@yahoo.com
ptsavemc
0877-7456-8833

