DOLAR AS KEMBALI BANGKIT, RUPIAH LESU
08 Januari 2021, 09.43 WIB
Membuka perdagangan pagi hari ini, Jumat (8/1/2021), pergerakan kurs dolar AS terpantau masih terus menunjukan penguatannya terhadap nilai tukar rupiah. Mata uang Garuda bergerak melemah dan saat ini telah ditekan kembali oleh dolar AS di level Rp14.034.
Mata uang Negeri Paman Sam mencatat penguatan sebesar 163 poin setara dengan 1,18%. Mengutip dari data RTI, Jumat (8/1/2021), pada pukul 09.30 WIB, laju dolar AS bergerak di sekitar posisi Rp13.871 hingga ke Rp14.038.
Jika ditarik dalam pergerakan sepekan terakhir, kurs dolar AS saat ini bergerak naik 0,04% atau bergerak di rentang Rp13.827 sampai Rp14.038. Namun jika dibandingkan dengan posisi sebulan terakhir, dolar AS masih melemah 0,29% dengan rentang pergerakan Rp13.827 ke Rp14.274.
Pergerakan dolar AS pagi ini mayoritas menguat terhadap sejumlah mata uang utama lainnya. Dolar AS tercatat paling kuat menekan rupiah, won Korsel, dan bath Thailand.
Sementara nilai tukar rupiah justru mayoritas melemah terhadap beberapa mata uang lainnya. Diantaranya yaitu dolar Taiwan, dolar AS, yuan China, dan dolar Hong Kong.
Dolar Taiwan bergerak menguat terhadap rupiah mencapai 2,6% dalam sehari. Sedangkan terhadap euro, rupiah melemah 1,03% atau ke posisi Rp17.196, dan terhadap pound Sterling rupiah melemah sebesar 1,15% menjadi Rp19.026.

ptsavemc@yahoo.com
ptsavemc
0877-7456-8833

